-->

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A8 dan A8 Plus Tahun 2018

SuhuTech.blogspot.com | Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A8 dan A8 Plus Tahun 2018 - Produk samsung merupakan produk yang tidak bisa dianggap remeh, karena jelas terbukti keunggulannya dibandinkan dengan pesaing ponsel yang lainnya. Mungkin sekarang ini banyak sekali pabrikan ponsel yang meluncurkan ponsel terbaru dari mereka. Akan tetapi Samsung kini mempersembahkan produk unggulannya yaitu Galaxy A8 dan A8 Plus yang mana produk ini disebut sebut sebagai Ponsel "Semi-Premium", pastinya smartphone tersebut menyasar kalangan milineal yang sedang menuju puncak karirnya.

Pastinya duo smartphone tersebut sudah disesuaikan dengan kenbanyakan kebutuhan masyarakat, terutama anak muda yang mana mereka lebih memilih ponsel dengan kualitas kamere yang bagus dan pastinya Dual Kamera yang diletakkan disisi depan untuk selfie ria, kamera ganda pada duo smartphone samsung tersebut berfungsi membidik selfie dengan rentang lebar dan selfie potrait berefek bokeh yang mumpuni. Pastinya spesifikasi seperti itu baru pertama kali diberlakukan oleh pabrikan Korea Selatan itu sendiri.

Selain dari segi spesifikasinya yang menarik sekali, Harga untuk Galaxy A8 dan A8 Plus (2018) ini pastinya juga sudah disesuaikan dengan target sasarannya. Meski memiliki desain dan fitur premium, duo smartphone tersebut dipatok dengan harga yang masih bisa diterima oleh kalangan masyarakat yaitu 6,5Jt untuk Galaxy A8 nya dan 8Jt untuk A8 Plus nya. Pastinya harga tersebut sudah melalui riset terlebih dahulu. Untuk mengetahui lebih lengkapnya spesifikasi dari Duo smartphone keluaran samsung terbaru ini. Lihat dibawah ini :

Spesifikasi Galaxy A8 (2018)

Samsung Galaxy A8 2018


Spesifikasi Galaxy A8 (2018)
Tinggi 5,87 inci (149,2 mm)
Lebar 2,78 inci (70,6 mm)
Tebal 0,33 inci (8,4 mm)
Berat 6.07 ons (172 gram)
Tampilan 5,6 inci (75.6 persen rasio screen-to-body) 1080 × 2220 piksel, 441 ppi
SIM Single SIM (Nano-SIM) atau Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by
Konektor USB Type-C
CPU Exynos 7885, Octa-core (2x2,2 GHz Cortex-A73 & 6x1,6 GHz Cortex-A53)
RAM/memori 4 GB/32 GB (dedicated slot microSD)
Sensor Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
Kamera utama 16 MP, f/1.7, phase detection autofocus, LED flash
Perekaman video 1080p @ 30fps
Kamera depan Dual 16MP + 8 MP, f/1.9, 1080p
Konektivitas Bluetooth 5.0, NFC
Baterai 3.000 mAh
Anti-debu, anti-air IP68
Sistem operasi Android Nougat 7.1.1

Spesifikasi Galaxy A8 Plus (2018)

Samsung Galaxy A8 Plus 2018


Spesifikasi Galaxy A8 Plus (2018)
Tinggi 159,9 mm
Lebar 75,7 mm
Tebal 8,3 mm
Berat 191 gram
Tampilan 6 inci (75.6 persen rasio screen-to-body) 1080 × 2220 piksel, 441 ppi
SIM Single SIM (Nano-SIM) atau Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by
Konektor USB Type-C
CPU Exynos 7885, Octa-core (2x2,2 GHz Cortex-A73 & 6x1,6 GHz Cortex-A53)
RAM/memori 6 GB/64GB (dedicated slot microSD)
Sensor Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
Kamera utama 16MP, f/1.7, phase detection autofocus, LED flash
Perekaman video 1080p @ 30fps
Kamera depan Dual 16MP + 8 MP, f/1.9, 1080p
Konektivitas Bluetooth 5.0, NFC
Baterai 3.500 mAh
Anti-debu, anti-air IP68
Sistem operasi Android Nougat 7.1.1

Mungkin jika kalian melihat gambar dari kedua Smartphone tersebut, sekilas tidak ada perbedaan yang menonjol. Akan tetapi kalian akan menemukan perbedaan yang sangatlah signifikan dari spesifikasi yang ada didalam tabel yang sudah saya sediakan diatas tersebut. Nah itulah artikel yang bisa saya bagikan mengenai Spesifikasi Smarphone terbaru keluaran samsung, terima kasih dan sampai berjumpa dengan saya Admin Suhu yang pada postingan selanjutnya.

0 Response to "Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A8 dan A8 Plus Tahun 2018 "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel